/a>

Kapolsek Sayan Sambangi Tokoh Masyarakat

  • Bagikan

Melawi, //KlewangNews.com- Guna mendekatkan Polri bersama masyarakat, menampung informasi dan menjaga Kamtibmas tetap kondusif, Kapolsek Sayan menyambangi tokoh masyarakat.

Tampak hadir Ipda Fauzi Anwar selaku Kapolsek Sayan, Tokoh Agama H. Suparmin, Tokoh Masyarakat H.Suratmin, Ustads Riyadi, Kadus Sayan Jaya H. Syaifudin, masyarakat Desa Sayan dan personel Polsek.

Kapolres Melawi Polda Kalbar AKBP Muhammad Syafi’i, S.I.K., S.H., M.H. melalui Kapolsek Sayan mengatakan kegiatan yang dilakukan wujud mendekatkan Polri khususnya Polsek Sayan ditengah masyarakat, jumat (15/6/2024).

“Bentuk silaturahmi dan pembinaan kamtibmas, kami bertemu langsung tokoh masyarakat beserta warga,”ujar Ipda Fauzi Anwar.

Lanjut, kegiatan ini juga sebagai wadah perkenalan dirinya sebagai pejabat Kapolsek Sayan dengan harapan seluruh kegiatan Polri khususnya Polsek Sayan dapat di dukung sepenuhnya oleh masyarakat.

“Kami menyampaikan pesan kamtibmas agar selalu menjaga kondusifitas jelang pemilu serta menghimbau kepada masyarakat agar segera melaporkan kepada Bhabinkamtibmas mau pun langsung ke Polsek Sayan apa bila terjadi gangguan keamanan dilingkungannya guna percepatan pelayanan dan langkah Polri,” pungkas Ipda Fauzi.

Hmsresmlw(Smi)
Fast KK
Red

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *