/a>

PBV Angkasa Serta Pemuda Pemudi Desa Jrengik Sukses Gelar Pertandingan Bola Voli

SAMPANG, //KlewangNews.com- PBV Angkasa beserta Ikatan Pemuda Pemudi Desa Jrengik sukses menggelar pertandingan bola voli internal antar tim se Desa Jrengik .

Acara ini diselenggarakan di LAP. PBV Angkasa Dusun Jrengik Laok Desa Jrengik Kecamatan Jrengik Kabupaten Sampang pada hari Jum’at 19 Januari 2024.

Pertandingan diikuti oleh 6 tim yang terdiri dari tim Bombardir, Tepotean, Berchandya, Ras Abadi, Morleke, serta Rungkat. Selain sebagai sarana berolah raga, acara ini juga bertujuan mengembangkan potensi dan mencari bibit-bibit pemain bola voli di Desa Jrengik.

Kegiatan ini terselenggara berkat kerjasama Karang Taruna, tokoh masyarakat dengan Pemdes setempat.

“Ternyata masyarakat setempat sangat antusias dalam penyelenggaraan event tersebut. Terbukti disaat persiapan dari mulai perbaikan lapangan banyak masyarakat yang membantu. Dan saat pertandingan dimulai jumlah penonton sangat banyak dan meriah, bahkan banyak yang mengusulkan supaya kedepannya adakan event yang lebih besar lagi setingkat kabupaten.” kata Pemdes Jrengik Dedy Hadi Kusnandar,S.Pd

Pertandingan dilaksanakan dengan sistem point,diambil 4 tim teratas untuk masuk ke babak semi final.

Setelah melalui proses pertandingan yang cukup seru dan menegangkan akhirnya tim dari PBV Bombardir sebagai Juara 1, PBV Tepotean Juara 2, Berchandya Juara 3, dan Juara 4 Ras Abadi.

Hadiah berupa tropi dan sejumlah uang untuk juara 1 yakni Bombardir diberikan oleh pemdes Jrengik. Sedangkan hadiah untuk juara 2 yakni PBV Tepotean diberikan oleh Ketua Katar Binasejahtera Desa Jrengik Suyanto,S.Pd.I.

“Selamat kepada pemenang pertandingan, Saya berharap ada tindaklanjut dari kegiatan ini, silahkan dipilih pemain-pemain yang berpotensial untuk membentuk tim desa. Yang pada akhirnya nanti bisa ikut berpartisipasi dalam turnamen diluar desa agar bakat para pemain bisa lebih berkembang.” kata ketua Katar BinaSejahtera Suyanto,S.Pd.I seusai memberikan hadiah.

Anna

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *