Melawi, Kalbar //KlewangNews.com – Dalam rangka Pencegahan dan Penanggulangan Kebakaran Hutan dan Lahan di Kabupaten Melawi, Kepala UPT-KPH Wilayah Melawi Antonik Manik, SH., M.Hum., bersama Kepala Seksi Perlindungan dan Staf serta Brigade Karhutla menghadiri kegiatan Apel Siap Siaga Karhutla Tahun 2023 yang dilaksanakan di PT. SDK Batu Buil Kabupaten Melawi, 18/02/2023, Pagi
Kegiatan Apel Siaga Pencegahan dan Penanggulangan Kebakaran Hutan dan Lahan Kabupaten Melawi Tahun 2023 di pimpin langsung oleh Kapolres Melawi AKBP Muhammad Syafi’i dan di hadiri Semua Instansi terkait Kabupaten Melawi.

AKBP Muhammad Syafi’i dalam penyampaiannya, bahwa apel dilaksanakan guna mengetahui kesiapsiagaan seluruh stakeholder dan elemen masyarakat dalam mengantisipasi dan mencegah karhutla di Kabupaten Melawi.
“Apel digelar guna mengetahui kesiapan seluruh stakeholder dan elemen masyarakat dalam mengantisipasi dan mencegah karhutla,” ujarnya.
Di tempat yang berbeda Antonik Manik juga menyampaikan bahwa UPT – KPH Wilayah Melawi juga menurunkan personil Brigade Dalkarhutla dan serta perlengkapan pada apel tersebut, pangkasnya.
Penulis : Rabi